Mungkin kamu suka !!! 13 PANTAI KEBUMEN YANG LAGI HITS TERBARU
Tak terasa ya kalau weekend dan liburan tiba, baik itu liburan lebaran ataupun hari libur nasional lainnya rasanya cepet. Lebih cepet lagi kalau segera tentukan tempat liburan kalian ke Pantai Laguna Lembupurwo kebumen. Pantai yang satu ini cukup terkenal di daerah Kebumen dan sekitarnya bahkan menurut data Pemerintah setempat jumlah pengunjung saat liburan tiba mencapai lebih dari 10.000 orang. Nah lumayan banyak kan orang-orang pada liburan kesini.

1. Waktu Operasional Pantai (Hari dan jam)
Pantai Laguna Lembupurwo Kebumen ini selain dikunjungi untuk sekedar menikmati sunset yang indah, kadang juga ada beberapa pengunjung yang mendirikan tenda di lokasi ini. Makanya, untuk waktu bukanya sendiri yaitu:
Hari : Setiap Hari
Jam : Jam 6.00 pagi – 18.00 sore
2. Tiket Masuk Pantai Laguna Lembupurwo
Yuhuuu, rasanya semakin terkenal pantai sudah pasti ada retribusinya ya. Bener banget menikmati area pantai berikut fasilitas yang ada di dalam nya kita mesti ngeluarin tiket sebesar:
Harga Tiket Masuk : Rp.10.000 (sudah termasuk parkir kendaraan)

3. Lokasi Pantai Laguna Lembupurwo Kebumen
Jam masuk sudah diinfoiin diatas dan harga tiket masuk juga udah ada. Sekarang kita infoin nih buat kalian lokasi pantai Laguna Lembupurwo Kebumen ini. Yang pasti berada di wilayah administrasi Kab. Kebumen ya, namun tepatnya berada di Lembupurwo, Mirit, Area Sawah, Lembupurwo, Kebumen, Kabupaten Kebumen (bisa klik peta di bawah)
Untuk rutenya sendiri bisa ditentuin nih ada dua start awal ya.
A. Dari Arah Kebumen
Jarak dari pusat Kota Kebumen ke Lokasi Pantai 29 KM ( 45 menit Mobil, 30 menit Motor)
Rute:
1. Berjalan ke arah Kutowinangun/lundong
2. Belok kanan ke jalan Kambalan (melewati Polsek Ambal)
3. Belok kiri ke jalan urut sewu
4. Pantai Laguna Lembupurwo ada di sebelah kanan

B. Dari Arah Purworejo
Jarak dari pusat kota Purworejo yaitu 32 KM (44 menit Mobil, 31 menit Motor)
Rute:
1. Berjalan sampai ketemu SMK 1 Purworejo
2. Terus di jalan Kutoarjo-Ketawang (melewati pasar Tegalmiring)
3. Melewati pasar Grabag jalan terus
4. Sampai ketemu pertigaan Jalan Daendels belok kanan
5. Ikuti terus sampai ketemu Jembatan Wawar dan lokasi pantai Laguna berada di sebelah kiri.
4. Fasilitas Pantai
Ada banyak spot keren disini, sehingga sebenarnya di pantai Laguna ini diantaranya:
1. PASIR PANTAI
Sudah jelas saat kalian ke pantai pasti ingin berenang ya, hehehe…. Yup, jadi di sini kalian bisa berenang dengan puas dan tetap waspada karena ombak nya cukup besar apalagi kalau sudah menjelang siang ke sore hari.

2. LAGUNA/PINUS/MANGROVE
Nah, jadi berbeda nih dengan pantai lain, di pantai Laguna Lembupurwo Kebumen ini terdapat jalan memanjang yang dibawahnya terdapat akar mangrove yang keren. Dimana kalian bisa menyewa ini untuk mengelilingi sekitaran pantai.

3. GAZEBO/JEMBATAN
Nah jadi, untuk kalian yang mau santai bisa banget loh. Cukup membayar Rp.10.000 untuk sekali pakai tikar/gazebo kalian bisa nyaman ini sepanjang pesisir pantai ya.

4. MAKANAN YANG MURAH
Banyak yang tanya disana nanti ada tempat makan engga ya yang menghidangkan seafood atau makanan laut. Jelas ada donk besty, walaupun demikian harga nya pun bervariatif kok, mulai dari Rp.10.000 s.d. Rp.50.000 per porsi per jenis makanan.

Jadi itu ya info pantai Laguna di Kab. Kebumen yang bisa menjadi rekomendasi tempat liburan kalian nanti. Sehingga kalian engga bingung lagi kalo ke Kebumen mesti ke pantai mana.
Hotel dan Penginapan
5. HOTEL DAN PENGINAPAN PANTAI LAGUNA LEMBUPURWO
Untuk kalian yang mau menginap di lokasi ini juga bisa banget ya. Di Beberapa lokasi dekat pantai terdapa Hotel atau penginapan yang sesuai dengan budget kalian. Harga nya pun terbilang terjangkau yaitu di kisaran Rp.100.000 s.d. Rp.300.000 per malam.